Desa Pengotan kaya akan potensi desa, baik potensi sumber daya alam maupun potensi sumber daya manusia. Berikut kami sajikan potensi Desa Pengotan :
A. POTENSI SUMBER DAYA ALAM
Desa pengotan merupakan salah satu desa yang memiliki tanah yang subur untuk digarap menjadi lahan pertanian.
B. POTENSI SUMBER DAYA MANUSIA
Desa Pengotan memiliki banyak UMKM yang bergerak pada bidang kesenian baik seni ukir, anyam, alat musik dan barang hias lainnya. Beberapa contoh dari potensi Desa Pengotan adalah sebagai berikut :
a. KERAJINAN ALAT MUSIK
Desa Pengotan juga memiliki UMKM yang bergerak dalam membuat kerajianan alat musik Gamelan Gong Besi Rp. 2.500.000 sampai 5.000.000 yang beralamat di banjar Besengaa Desa Pengotan.
dan juga ada yang membuat dari bahan besi dan perunggu yang berlokasi di banjar pengotan.
b. KERAJINAN KAYU
Kerajinan Kayu juga menjadi salah satu potensi dari masyarakat Desa Pengotan. Beberapa orang di Desa Pengotan menawarkan jasa pembuatan Pelawah Gong.
c. KERAJINAN DULANG
Merupakan Kerajinan Dulang, Dengan bahan baku kayu pilihan, Kerajinan ini dijual dengan harga berkisar antara 100.000 – 200.000 rupiah.
d. ANYAMAN
Anyaman bambu yang dijadikan keranjang,yang hampir seluruh masyarakat pengotan disamping menjati petani banyak juga warga yang menggeluti kerajinan anyaman keranjang ini yang harganya per toros dari 50.000 sampai 150.000;-
e. JASA CAT KEBEN
cat keben yang sudah pudar dan diwarnai sesuai dengan keinginan pemilik keben, yang harganya menurut ukuran dari 35.000sampai 150.000; bagi yang berminat bisa langsung mendatangi alamatnya di banjar Penyebeh desa Pengotan.